Yamaha Bocorkan Skutik barunya, Pesaing dari Honda PCX 150


Kabar bakal lahirnya skutik terbaru 150 cc dari Yamaha kini mulai terkuak, setelah pihak Yamaha membocorkan skutik anyar tersebut dalam event 3S Meeting PT YIMM atau meeting internal main dealer dan dealer YIMM se-Indonesia yang secara rutin dilaksanakan sekali setahun di Jakarta.

Dari foto yang beredar, secara tampilan, skutik terbaru Yamaha ini memilki bodi yang bongsor yang sekilas mirip dengan Honda PCX . Skutik terbaru ini rencananya akan diproduksi di Indonesia dan akan dipasarkan secara global.

President & CEO YMC Hiroyuki Yanagi yang hadir dalam event tahunan ini mengumumkan mengenai produk tersebut kepada perwakilan main dealer dan dealer YIMM, dan juga dari Yamaha negara-negara ASEAN. Skutik ini akan menjadi motor keempat Yamaha yang mengusung teknologi Blue Core setelah Yamaha Nozza Grande, Yamaha Grand Filano dan New Yamah  Mio M3.

Selain itu, Hiroyuki Yanagi juga menambahkan, Teknologi Blue Core menjadikan motor sangat hemat bahan bakar, sudah diperkenalkan di 2014 dan di 2015 ini lahir produk baru lagi yang mengusung teknologi tersebut. Di tahun ini pun Yamaha ready to fight back, berjuang bersama sebagai keluarga Yamaha. Dari informasi yang beredar, skutik ini nantinya akan bernamaYamaha N-Max 150. Penasaran..kita tunggu kehadirannya.

Histats