Honda CB150R StreetFire menggunakan mesin berbasis CBR150 berkapasitas 150 cc, 6 speed, 4 stroke, DOHC, liquid cooled dan dilengkapi dengan teknologi PGM-FI. Dari mesin ini CB150R StreetFire mampu memuntahkan tenaga maksimum 12,5 kW (17 PS) pada 10.000 rpm dan torsi puncak mencapai 12.6 Nm (1.28 kgf.m) pada 8.00 rpm.
Dengan teknologi yang modern ini, Honda CB150R StreetFire mampu mencapai kecepatan maksimum hingga 122 km/jam serta akselerasi 10,6 detik untuk menempuh jarak 0-200 meter.
Selain itu, bagi yang suka memodifikasi motor, Honda CB150R StreetFire ini telah menggunakan new innovative Truss Frame dan sudah didesain sehingga mudah untuk dimodifikasi. Sedangkan untuk rangka Honda CB150R ini juga telah didesain untuk mengurangi getaran mesin secara optimal, sehingga mampu menghasilkan kestabilan, kelincahan dan kenyamanan selama berkendara.
Sementara itu, Honda CB150R StreetFire juga dibekali dengan berbagai fitur unggulan seperti Pro-Link Rear Monoshock dimana fitur ini juga disematkan pada Honda CBR250R, dimana fitur ini berfungsi membuat tempat duduk terasa lebih nyaman, lebih lembut, stabil dikarenakan suspensi mampu menyesuaikan diri terhadap kondisi jalan, sehingga memberikan kenyamanan pada pengendara. Sedangkan untuk menampilkan informasi yang lengkap seperti speedometer, odometer, trip meter, clock, dan fuel meter dalam satu tampilan layar, CB150R StreetFire dilengkapi dengan fitur Analog-digital speedometer dengan latar belakang grafik berwarna putih dan sporty.
Honda CB150R StreetFire juga dibekali dengan velg racing palang 6 berpola bintang dibalut dengan ban tipe tubeless, Rem cakram depan dan belakang, dan juga Secure key shutter.
Honda CB150R StreetFire hadir dengan 4 Pilihan Warna yaitu Black, Red, White Red dan White Blue. Sedangkan untuk harga CB150R StreetFire dibanderol Rp 22,750,000 OTR Jakarta dan sekitarnya.
Panjang X lebar X tinggi : 2.008 x 719 x 1.061 mm
Jarak Sumbu Roda : 1.288 mm
Jarak terendah ke tanah : 148 mm
Berat kosong : 129 kg
Tipe rangka : Diamond Steel (Truss Frame)
Tipe suspensi depan : Teleskopik
Tipe suspensi belakang : Lengan Ayun dengan Suspensi Tunggal (Sistem Suspensi Pro-Link)
Ukuran ban depan : 80/90 - 17M/C 44P (Tubeless)
Ukuran ban belakang : 100/80 - 17M/C 52P (Tubeless)
Rem depan : Cakram Hidrolik, dengan Piston Ganda
Rem belakang : Cakram Hidrolik, dengan Piston Tunggal
Kapasitas tangki bahan bakar : 12 liter
Tipe mesin : 4-Langkah, DOHC, 4-Katup, Silinder Tunggal
Diameter x langkah : 63,5 x 47,2 mm
Volume langkah : 149,48 cm3
Perbandingan Kompresi : 11.0 : 1
Daya Maksimum : 12,5 kW (17,0 PS)/ 10.000 rpm
Torsi Maksimum : 13,1 Nm (1,34 kgf.m)/ 8.000 rpm
Kapasitas Minyak Pelumas Mesin : 1,0 Liter pada Penggantian Periodik
Kopling Otomatis : -
Gigi Transmsi : 6-Kecepatan
Pola Pengoperan Gigi : 1-N-2-3-4-5-6
Starter : Pedal & Elektrik
Aki : MF 12 V - 5 Ah
Busi : -
Sistem Pengapian : Full Transistorized