Honda CBR250R 2014 Meluncur Di Indonesia Tahun Depan


Setelah diperkenalkan di Ajang Tokyo Motor Show 2013 beberapa waktu yang lalu, PT  Astra Honda Motor dikabarkan akan memboyong Honda CBR250R 2014 ke Indonesia tahun depan.

Production, Engineering Procurement Director Astra Honda Motor, David Budiono menyatakan AHM akan meluncurkan New Honda CBR250R di Indonesia tahun depan, sedangkan untuk waktu peluncurannya, David belum bisa memastikan, yang pasti pada semester II 2014.

 “Kami belum bisa memastikan waktu tepatnya Honda CBR250R akan keluar. Tapi yang pasti tahun depan di semester II,” terang David

 “Selain Honda CBR250R, Honda akan memperkuat produk sportbike 150cc karena pasar ini juga sangat menjanjikan. Pokoknya tunggu saja kejutan yang akan diberikan Honda. Semua sudah kami persiapkan untuk 2014.”  ujarnya

Sebagai informasi, New Honda CBR250R 2014 kini hadir dengan penampilan dan wajah baru, dimana pada  sosok New Honda CBR250R akan memiliki lampu depan model kembar  sehingga terlihat lebih agresif dan garang.

Selain perubahan pada bagian lampu depan yang menggunakan model kembar, revisi juga terlihat pada fairing yang dibalut dengan kelir putih hingga bagian bawah mesin, sedangkan pada bagian pelindung mesin dibalut dengan warna hitam. Sementara untuk bagian buritan juga didesain ulang sehingga penampilannya terlihat lebih ramping.

Untuk dapur pacu, New Honda CBR250R tetap mengandalkan mesin berkapasitas 250cc PGM-FI 4 Langkah, DOHC dengan Silinder Tunggal, berpendingin cairan. Gimana otolovers..siap untuk memboyongnya?

Histats