Adu garang Yamaha New YZF-R15 dan Honda CBR150R


Persaingan motor sport kelas 150 cc di Tanah Air nampaknya akan semakin memanas, setelah Yamaha Indonesia mengumumkan akan meluncurkan secara resmi jagoan barunya, Yamaha R15 di Tanah Air pada 23 April 2014. Tentunya ini akan menjadi pesaing berat dari Honda CBR150R yang sama-sama mempunyai karakter yang hampir mirip, baik dari segi tampilan ataupun jantung pacunya.

Dilihat dari segi tampilan, kedua sport bike ini sama-sama memiliki tampang yang terlihat sporty yang mengusung desain full fairing dengan bagian buritan yang cenderung meruncing. DNA motor sport Honda dan Yamaha begitu kuat melekat pada desain kedua sport bike low entry ini.

Sementara untuk jantung pacu, Honda CBR 150R lebih ber tenaga dibanding R15. Dengan menggendong  mesin CS150RE, 4-Tak, DOHC, silinder tunggal berpendingin cairan, berkapasitas  149,4 cc, CBR150R mampu memuntahkan tenaga mencapai 13,11 kW dengan torsi puncak 12,66 Nm. Mesin tersebut disandingkan dengan transmisi manual enam percepatan.

Sedangkan untuk  Yamaha New YZF R15 menggendong mesin berkapasitas 150cc, 4-Tak, 4 katup SOHC, silinder tunggal berpendingin cairan, mesin tersebut sanggup menghasilkan tenaga mencapai 12,2kw (16hp) pada 8500 rpm dengan torsi 14,5 Nm pada 7500 rpm. Mesin ini disandingkan dengan transmisi 6-speed. Spesifikasi Yamaha R15

Untuk dimensi, Honda CBR150R dan Yamaha R15 memiliki sedikit perbedaan. CBR150R memiliki dimensi panjang 1.977 mm, lebar 701 mm, dan tinggi 1,130 mm dengan berat kosong 138 kg. Jarak sumbu roda CBR150R mencapai 1.310 mm dengan jarak terendah ke tanah 190 mm.

Sementara Yamaha R15 memiliki panjang 1.975 mm, 660 mm dan 1.070 mm dengan bobot 136 kg. Ketinggian joknya mencapai 800 mm dengan jarak terendah ke tanah 160 mm. Sedangkan jarak sumbu rodanya 1.345 mm.

untuk Kapasitas tangki bahan bakarnya, Honda CBR150R lebih banyak yakni 13,1 liter, sementara untuk Yamaha R15 hanya 12 liter.

Yamaha R15 hanya tersedia dalam pilihan yakni Racing Blue Supernova Red dan Midnight Black Sementara CBR15)R memiliki warna Night Black (hitam), Sporty Red White Blue (kombinasi) X-Treme Red (merah) serta Special Repsol Edition (oranye).

Sementara untuk harganya, New Honda CBR150R yang diproduksi di Thailand dibanderol dengan harga Rp 41.750.200. Sementara untuk Yamaha New YZF-R15 dibanderol Rp28 juta OTR Jakarta. Gimana bro..pilih R15 atau CBR150R?

Histats