Tampaknya pabrikan motor gede legendaris asal Amerika, Harley-Davidson tengah mempersiapkan strategi untuk merambah pasar motor menengah ke bawah berkapasitas mesin 500cc dan memastikan akan menghadirkannya pada ajang Delhi Auto Expo 2014, pada Januari mendatang.
Salah satu negara Asia yang menjadi fokus untuk peluncuran moge terbaru dari Harley-Davidson kelas entry-level ini adalah India, Moge ini akan diproduksi di India dan didesain untuk pasar global. Hal ini akan membantu pabrikan sepedamotor asal Amerika Serikat itu melakukan penetrasi ke pasar Asia. Selain itu juga membidik pasar entry-level Eropa termasuk pengguna baru motor.
“Lincah, ringan, memiliki ketinggian kursi yang lebih rendah dengan tetap bertenaga disertai pengereman yang mumpuni. Saya sudah mencoba, tampilannya besar denga suara khas HD,” terang Matthew Levatich, COO, Harley-Davidson.
Kabar yang beredar moge yang belum diketahui namanya ini berjenis cruiser. hanya diisukan bergaya cruiser. Dan menggunakan G-Platform dengan mesin Twin-Cam 500cc dengan tenaga 40 hp serta torsi 45 Nm. Untuk harga Harley-Davidson low-entry yang dipersiapkan untuk pasar Asia dan Eropa ini dibanderol pada kisaran harga 400,000 Rupee atau setara dengan Rp 65 jutaan.