Sesuai dengan peraturan pemerintahyang mengharuskan sepeda motor di Indonesia memenuhi standar emisi Euro-3, kabar keseriusan PT Astra Honda Motor (AHM) terus bergulir tentang rencananya untuk menggunakan mesin Injeksi untuk seluruh sepeda motornya ditahun 2013.
“Untuk memenuhi peraturan itu, kami akan usahakan sampai akhir tahun ini, semoga semua motor Honda bermesin injeksi. Tunggu saja kabar dari kami,” terang Kristanto Head Corporate Communication AHM.
Peraturan itu tertuang dalam Peraturan Menteri Lingkungan Hidup 23/2012 tentang perubahan atas peraturan Menteri Negara Lingkungan Hidup 10/2012 tentang Baku Emisi Gas Buang Kendaraan Bermotor Tipe Baru Kategori L3. Merujuk pada peraturan tersebut di tahun 2013 ini PT Astra Honda Motor (AHM) menargertkan untuk semua jenis motor Honda harus menggunakan mesin injeksi.
Sampai saat ini Honda sudah mempunyai punya 13 model motor bermesin injeksi yang dijual di tanah air. Hanya tinggal Honda Tiger, Honda Blade, Honda Revo, dan MegaPro yang belum menggunakan mesin Injeksi.