PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) berkomitmen untuk membuat semua produk motornya bermesin injeksi yang rencananya akan selesai dalam jangka waktu dua tahun kedepan.
Hal ini disampaikan langsung oleh Eko Prabowo selaku General Manager Marketing Communication & Community Development PT YIMM “Paling lambat tahun 2015, semua motor Yamaha sudah injeksi,” ujar Eko disela-sela acara Pesta Semakin di Depan beberapa waktu yang lalu.
Eko menyatakan, selain sebagai tanggung jawab menjaga lingkungan, teknologi mesin Injeksi telah mengikuti regulasi emisi gas buang yang akan ditingkatkan menjadi Euro3. Sampai saat ini, hampir semua motor produk Yamaha di Tanah Air mengusung teknologi mesin injeksi, mulai dari bebek entry-level, skutik matik hingga motor sport dan hanya beberapa model yang belum mengusung teknologi injeksi atau masih karborator seperti Yamaha Jupiter MX, Yamaha Scorpio Z, Yamaha Byson dan Yamaha Mio Fino.